Jawaban Aktivitas Menulis Halaman 64 Bahasa Indonesia Kelas 4

Wartawarganews.com – Jawaban Aktivitas Menulis Halaman 64 Bahasa Indonesia Kelas 4. Halo Adik-Adik! Kali ini Wartawarganews.com akan membahas Jawaban Aktivitas Menulis Halaman 64 Bahasa Indonesia Kelas 4.

 

Bahas Bahasa

 

Awalan ‘ber-‘

Salah satu imbuhan di dalam bahasa Indonesia adalah awalan ‘ber-‘. Fungsinya adalah sebagai pembentuk kata kerja atau kata sifat. Kata kerja yang dibentuk oleh awalan ‘ber-‘ tidak membutuhkan objek, karena itu kalimat yang dihasilkan tidak dapat dijadikan kalimat pasif.

Penulisan kata yang memiliki imbuhan ‘ber-‘ termasuk mudah, yakni ‘ber-‘ + kata dasar.

Namun, Adik-Adik harus berhati-hati, terdapat pengecualian kata dasar yang diawali huruf /r/ atau yang suku kata pertamanya berakhiran /er/. Simak contoh pada tabel di bawah ini!

Gambar Aktivitas Menulis Halaman 64 (1)

Gambar Aktivitas Menulis Halaman 64 (2)

 

Menulis

 

1. Kata Bwrawalan ‘ber-‘

Kerjakan soal latihan berukut ini di buku tulis Adik-Adik!

Berilah imbuhan ‘ber-‘ atau ‘ber-‘ + ‘-an’ pada kata di dalam kurung sehingga menjadi kalimat yang benar.

  • Capung (terbang) di udara.
  • Bibi (cermin) sambil mematut diri.
  • Bima (sekolah) di SD Tunas Mulia
  • Adik (ajar) membaca
  • Tuti (rambut) panjang
  • Petani (kerja) di sawah
  • Tina dan Tini (main) petak umpet
  • Kerbau (rendam) di kubangan.

 

2. Pengalaman Bepergian

Tuliskan pengalaman Adik-Adij pergi ke suatu tempat. Adik-Adik boleh menceritakan pengalaman daru rumah ke sekolah atau pengalaman saat Adik-Adik bepergian ke luar kota atau ke suatu tempat yang berkesan.

 

Jawaban Aktivitas

 

1. Berikut jawaban untuk nomor satu.

  • Beterbangan
  • Becermin
  • Bersekolah
  • Belajar
  • Berambut
  • Bekerja
  • Bermain
  • Berendam

2. Jawaban nomor dua berdasarkan pada pengalaman Adik-Adik. Berikut beberapa pertanyaan yang dapat Adik-Adik jadikan sebagai panduan.

  • Kendaraan apa yang Adik-Adik naiki untuk menuju ke sana?
  • Apa yang Adik-Adik lakukan saat dalam perjalanan?
  • Apa saja hal menarik yang Adik-Adik temui?
  • Hal apa saja yang tidak Adik-Adik sukai dalam perjalanan?

Gunakan kata-kata kerja berawalan ‘ber-‘ dalam tulisan Adik-Adik. Jangan lupa perhatikan pemakaian tanda baca dan huruf kapital, ya!

 

Adik-Adik, demikianlah pembahasan Jawaban Aktivitas Menulis Halaman 64 Bahasa Indonesia Kelas 4. Selamat belajar dan semoga bermanfaat.

 

Disclaimer: kunci jawaban pada artikel ini merupakan panduan untuk orang tua. Siswa dapat bereksplorasi dengan jawaban yang lain. Jawaban di atas hanyalah contoh dan tidak mutlak. Wartawarganews.com tidak bertanggung jawab atas kesalahan pada kunci jawaban.

Leave a Comment